Beranda » Blog » Pengertian Connector RJ45 Lengkap dengan Fungsinya

Pengertian Connector RJ45 Lengkap dengan Fungsinya

Diposting pada 31 May 2024 oleh BANG YOK / Dilihat: 69 kali

Connector RJ45 merupakan konektor kabel ethernet yang biasa digunakan dalam topologi jaringan berbasis LAN (Local Area Network) dan jaringan lain. RJ sendiri merupakan kepanjangan dari Registered Jack yang berarti standar peralatan dalam jaringan yang memang bertugas untuk mengatur pemasangan kepala konektor serta urutan kabel.

Anda bisa menemukan konektor ini dengan mudah pada kabel UTP (Unshielded Twisted Pair) dan juga kabel STP (Shield Twisted Pair) yang terhubung ke transceiver. Konektor ini memiliki 8 pin yang pin pertamanya berada pada sisi paling kiri jika menghadap ke kita. Untuk pin 2, 3 dan seterusnya mengikuti deretan setelahnya.

Connector RJ45

qiangli.co.id

Pengertian Connector RJ45

RJ45 merupakan sebuah konektor ethernet yang sering terpakai dalam topologi jaringan LAN maupun topologi jaringan lainnya. Registered Jack atau RJ merupakan standar peralatan dalam jaringan yang berguna untuk mengatur tentang pemasangan kepala konektor dan urutan kabel untuk menghubungkan 2 atau lebih peralatan telekomunikasi. 

Selain itu, RJ ini juga merupakan sebuah interface fisik dan jaringan kerja untuk penggunaan telekomunikasi dan komunikasi data. RJ45 juga memiliki fungsi untuk memudahkan pergantian pesawat telepon atau untuk memindah-mindahkan serta mencabutnya tanpa khawatir akan tersengat oleh aliran listrik. 

Kabel konektor ini juga memiliki 8 buah pin. Pin 1-8 urut dari paling kiri jika menghadap badan kita.

Fungsi Kabel Connector RJ45

Adapun beberapa fungsi kabel RJ45 ini adalah sebagai berikut:

  • Memudahkan pemindahan kabel dari satu jaringan ke jaringan yang lain.
  • Mencegah adanya sengatan arus listrik saat kita mencabut atau menyentuhnya, baik itu listrik asli maupun listrik statis dari komputer.
  • Memudahkan kita untuk melakukan troubleshooting (pemeriksaan kerusakan) apabila proses pengiriman data terganggu atau tidak berjalan sebagaimana mestinya.
  • Menjadikan kita untuk mengetahui fungsi dari setiap sub kabel yang terpakai. Sebab, pada dasarnya RJ45 ini terhubung ke dalam Motherboard dan memiliki daya dari Power Supply serta hal ini memiliki daya dan fungsi masing-masing yang terlihat dari perbedaan warnanya.

Cara Kerja Connector RJ45

Secara umum, cara kerja konektor ini mengacu pada konektor yang digunakan untuk kabel ethernet jaringan standar. Ethernet sendiri merupakan sebuah jaringan komunikasi serta jaringan yang memungkinkan adanya hubungan antar komputer.

Connektor RJ45 ini terbagi dalam beberapa jenis, yaitu Cat 4 untuk memungkinkan adanya 4 koneksi kabel dan Cat 6 yang memungkinkan adanya koneksi 6 kabel.

Untuk jenis Cat 6, terdapat 6 kabel sebagai sarana untuk mentransfer data. Namun, dari ke enam kabel tersebut, hanya empat kabel yang benar-benar bekerja. Dua kabel sisanya akan terpakai pada saat adanya kerusakan pada empat kabel yang terpakai. Meski begitu, tidak menutup kemungkinan ke enam kabel tersebut dapat terpakai semua di masa yang akan datang.

Cara Memasang Connector RJ45

Pada pembahasan sebelumnya telah dijelaskan bahwa konektor ini memiliki total 8 pin. Berikut ini adalah langkah-langkah untuk memasang kabel ke masing-masing pin tersebut:

Pastikan untuk mengurutkan kabel dengan benar pada posisi pin tersebut sebelum memasukkan kabel ke konektor. Jika sudah yakin, Anda bisa memasang kabel ke konektor ini. Kemudian, jepit konektor tersebut menggunakan tang crimping.

Terakhir, tes kabel menggunakan kabel tester untuk memastikannya telah terhubung dan berfungsi dengan baik.

Itulah penjelasan penjelasan mengenai connector RJ45 beserta fungsi, cara kerja, dan langkah-langkah pemasangannya. Anda dapat menemukan produk ini di berbagai toko komputer atau grosir dengan harga yang berbeda. Selain itu, Anda juga dapat mencarinya secara online melalui SwalayanKomputer.com. Dapatkan harga komputer dan perlengkapannya dengan cukup terjangkau hanya di grosir komputer tersebut!

Bagikan ke

Pengertian Connector RJ45 Lengkap dengan Fungsinya

Saat ini belum tersedia komentar.

Mohon maaf, form komentar dinonaktifkan pada halaman/artikel ini.
Tips Mengatur Kecerahan Layar Komputer Agar Nyaman Dilihat
27 April 2024

Layar komputer merupakan salah satu hal penting sehingga jangan sampai luput dari perhatian. Tak terkecuali pula memperhatikan tingkat kecerahannya. Akan... selengkapnya

Yuk Kenali Stavolt Komputer, Ternyata Bisa Beri Banyak Keuntungan
5 March 2023

Stavolt komputer atau biasa disebut stabilizer ini menjadi salah satu komponen yang dapat menjaga daya tahan komputer serta juga menstabilkan... selengkapnya

Mengenal Bluetooth Dongle dan Cara Menggunakannya
24 April 2024

Bluetooth dongle merupakan perangkat yang berukuran kecil, namun dapat digunakan untuk menerima serta mengirimkan sinyal Bluetooth. Umumnya perangkat ini akan... selengkapnya

Tips Memilih Aksesoris Di Pusat Grosir Komputer
20 October 2022

Mengunjungi pusat grosir komputer bisa menjadi pilihan untuk mendapatkan beragam komponen komputer dengan harga yang murah dengan banyak pilihan. Salah... selengkapnya

USB Flashdisk Punya Fungsi Tersembunyi Sudah Tahu
22 April 2024

USB flashdisk merupakan perangkat keras yang kerap menjadi buruan di grosir komputer. Perangkat eksternal komputer berukuran kecil ini memang bukan... selengkapnya

Distributor Accessories Komputer Surabaya Jaminan Kualitas Bagus dan Bergaransi
16 November 2019

Pekerjaan kini bisa dengan mudah diselesaikan berkat bantuan komputer. Seiring berjalannya waktu, bidang teknologi memang mengalami peningkatan. Hal ini mendorong... selengkapnya

Ingin Beli Komputer Gaming? Cek Spesifikasi dan Harga Komputer!
15 September 2022

Harga komputer gaming tentunya akan tergantung dengan spesifikasi yang komputer tersebut miliki. Untuk para gamers, tentu saja membutuhkan komputer yang... selengkapnya

Cara Mengoperasikan Desktop Jarak Jauh dengan Lebih Mudah
16 April 2024

Desktop jarak jauh ternyata tetap bisa diakses. Para penggunanya bisa mengakses perangkat yang dibeli di toko komputer secara jarak jauh.... selengkapnya

Mengenal Perangkat Keras Komputer Beserta Jenis-Jenisnya
15 April 2024

  Dalam pembagiannya, komputer terbagi menjadi keras, dan perangkat lunak. Perangkat keras juga biasa disebut sebagai perangkat hardware. Komponen ini... selengkapnya

Kenali Jenis Grosir Komputer Secara Umum, Ini Penjelasan Lengkapnya!
23 September 2022

Membeli komputer di tempat grosir bisa lebih hemat budget karena harganya miring. Namun sebelum membeli komputer, pastikan Anda tahu apa... selengkapnya

Pengertian Connector RJ45 Lengkap dengan Fungsinya

Social Media & Marketplace
Chat via Whatsapp

Ada yang ditanyakan?
Klik untuk chat dengan marketing support kami

BY
● online
AC3
● online
AC5
● online
BY
● online
Halo, perkenalkan saya BY
baru saja
Ada yang bisa saya bantu?
baru saja

Produk yang sangat tepat, pilihan bagus..!

Berhasil ditambahkan ke keranjang belanja
Lanjut Belanja
Checkout
Produk Quick Order

Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak dibawah: