- Orderan dibawah 500.00 via Goshop / Offline / Marketplace
Tips Memilih Toko Grosir Sparepart Komputer Murah, Barangnya Berkualitas
Memilih toko grosir sparepart komputer murah tidak boleh asal-asalan. Sebab, pemilihan toko akan mempengaruhi kualitas barang yang Anda beli. Jangan sampai Anda menyesal di kemudian hari karena mendapatkan spare part yang kualitasnya murahan.
Di era digital seperti sekarang, spare part komputer tidak harus dibeli secara offline. Anda bisa membelinya secara online dengan harga yang lebih terjangkau. Namun, dibalik kemudahan yang ditawarkan, muncul dilema karena maraknya penipuan.
Alih-alih mendapatkan spare part yang diinginkan, Anda bisa kena tipu jika tidak jeli dalam memilih pusat komputer. Nah, berikut ini tips memilih tempat grosir spare part terbaik dan terpercaya.
Alamat Tokonya Jelas
Hal pertama yang harus Anda perhatikan ketika mencari toko komputer secara online adalah alamatnya. Pastikan toko tersebut mencantumkan alamat yang jelas pada keterangan di sosial media maupun website-nya.
Jika lokasinya masih dapat dijangkau, Anda bisa datang langsung ke tokonya. Selain tak perlu mengeluarkan ongkos kirim, Anda bisa melihat kondisi spare part secara langsung jika datang ke toko. Dengan begitu, kualitasnya akan lebih terjamin.
Pilih Toko yang Memberikan Garansi
Selain kejelasan alamat, tanyakan pada toko grosir sparepart komputer murah apakah mereka memberikan garansi atau tidak. Garansi sangatlah penting mengingat barang-barang elektronik mudah mengalami kerusakan. Jika ada garansinya, Anda bisa mengembalikan barang dan meminta solusi apabila terjadi kerusakan sesudah pembelian.
Menyediakan Spare Part Lengkap
Tips ketiga dalam memilih toko grosir spare part adalah melihat kelengkapan barangnya. Makin lengkap, makin recommended karena Anda tidak perlu mencari toko lain jika membutuhkan beberapa jenis spare part sekaligus. Selain itu, pastikan toko tersebut memiliki spare part dari berbagai macam brand komponen komputer agar lebih mudah menyesuaikannya dengan kebutuhan.
Pertimbangkan Harganya
Persoalan harga jadi pertimbangan yang tak boleh Anda lewatkan. Sebaiknya, pilihlah toko grosir yang harganya tidak terlalu tinggi ataupun terlalu rendah dari harga di pasaran. Untuk mengetahui harga normal spare part komputer, Anda bisa melakukan riset kecil-kecilan melalui internet.
Pilih Toko Langganan atau Minta Rekomendasi
Saat memilih toko grosir spare part, Anda juga bisa meminta rekomendasi pada teman atau saudara yang pernah membeli spare part komputer. Kalau sudah ada toko langganan akan lebih baik lagi. Dengan begitu, Anda bisa mendapatkan toko spare part komputer dengan kualitas barang yang terjamin dan pelayanan terbaik.
Itu tadi tips memilih grosir sparepart komputer murah dan terbaik yang perlu Anda ketahui. Sebisa mungkin pilihlah toko yang track record-nya baik agar Anda tidak menyesal di kemudian hari. Kalaupun ada promo, tanyakan lagi seperti apa teknisnya. Jangan sampai termakan harga murah dan mengabaikan kualitas barang.
Tags: Grosir Sparepart Komputer, sparepart komputer, Toko Grosir Sparepart Komputer
Tips Memilih Toko Grosir Sparepart Komputer Murah, Barangnya Berkualitas
Komputer merupakan salah satu perangkat elektronik yang dibutuhkan oleh banyak orang. Dengan hadirnya komputer, aktivitas menjadi semakin lancar, baik itu... selengkapnya
Cara masuk safe mode Windows 10 bisa dilakukan dengan beberapa cara. Safe Mode merupakan salah satu fitur pemecahan masalah yang... selengkapnya
Kinerja komputer bisa lebih optimal apabila didukung dengan accesories yang sesuai. Maka dari itu, pastikan anda segera mencari dan membeli... selengkapnya
Router WiFi adalah perangkat yang tidak terpisahkan dari jaringan internet. Adanya router memungkinkan beberapa perangkat bisa terkoneksi ke internet. Di... selengkapnya
Saat telah memutuskan untuk membeli sebuah komputer, terdapat beberapa hal yang layak untuk menjadi pertimbangan. Memilih komputer yang baik bisa... selengkapnya
Saat ini ada berbagai jenis kabel di grosir komputer dengan fungsi, kelebihan, dan kekurangan masing-masing. Adapun salah satunya yaitu kabel... selengkapnya
Mengunjungi pusat grosir komputer bisa menjadi pilihan untuk mendapatkan beragam komponen komputer dengan harga yang murah dengan banyak pilihan. Salah... selengkapnya
Adaptor merupakan sebuah perangkat yang berupa rangkaian alat elektronika. Mempunyai fungsi untuk mengubah tegangan listrik besar menjadi tegangan yang lebih... selengkapnya
Toko komputer yang menjual perangkat komputer beserta komponennya secara online kini semakin menjamur dan banyak bermunculan. Hal tersebut pun tak... selengkapnya
Dalam era modern yang semakin canggih saat ini hampir semua kegiatan tidak dapat jauh dari komputer. Salah satu aksesoris komputer... selengkapnya
33%
AIPEL COMPUTER – Pusat Grosir dan Eceran – Belanja Hebat dan Hemat – Harga Murah Garansi Prima * GARANSI –… selengkapnya
Rp 4.000 Rp 6.0007%
GARANSI * AIPEL COMPUTER – Pusat Grosir dan Eceran – Belanja Hebat dan Hemat – Harga Murah Garansi Prima *… selengkapnya
Rp 195.000 Rp 210.00036%
GARANSI * AIPEL COMPUTER – Pusat Grosir & Eceran – Belanja Hebat & Hemat – Grosir Konsep Swalayan – Harga… selengkapnya
Rp 7.000 Rp 11.00042%
SPESIFIKASI Voltase : 9 Volt Merk : BEST Kapasitas : 300mAh (lebih besar dan murni 100%). Type : Ni-MH DESKRIPSI… selengkapnya
Rp 3.500 Rp 6.00026%
SPESIFIKASI Kabel UTP CAT 6E Rakitan Pabrik Susunan Kabel Straight Panjang 3 Meter Terpasang 2 Konektor RJ45 & 2 Plug… selengkapnya
Rp 17.000 Rp 23.00026%
AIPEL COMPUTER – Pusat Grosir dan Eceran – Belanja Hebat dan Hemat – Harga Murah Garansi Prima * GARANSI –… selengkapnya
Rp 26.000 Rp 35.00061%
AIPEL COMPUTER – Pusat Grosir dan Eceran – Belanja Hebat dan Hemat – Harga Murah Garansi Prima * GARANSI –… selengkapnya
Rp 7.000 Rp 18.00019%
SPESIFIKASI Merk : HP Jenis : Adaptor Output : 18.5/3.5A Dimensi Colokan : 4.8*1.7 DESKRIPSI HP Adaptor merupakan adaptor yang… selengkapnya
Rp 65.000 Rp 80.0009%
GARANSI * AIPEL COMPUTER – Pusat Grosir dan Eceran – Belanja Hebat dan Hemat – Harga Murah Garansi Prima *… selengkapnya
Rp 91.000 Rp 100.00030%
SPESIFIKASI Merk : Logitech / Microsoft Ukuran : 22 x 18 cm Jenis : Mouse pad DESKRIPSI Polos Mouse Pad… selengkapnya
Rp 3.500 Rp 5.000
Saat ini belum tersedia komentar.